Highlight Teks dengan Gambar

Highlight Text
Highlight Teks menggunakan gambar di Joomla untuk pemula. Banyak cara yang dapat anda lakukan untuk mempercantik tampilan artikel teks yang anda tulis pada halaman sebuah website. Selain mengubah ukuran font dan mengganti jenis font, salah satu cara yang bisa anda lakukan untuk mempercantik halaman sebuah website adalah dengan memberikan highlight pada alinea teks yang terdapat dalam sebuah artikel tersebut.

Berikut ini langkah-langkah yang bisa anda lakukan untuk memberikan highlight teks dengan gambar di Joomla:

- Login ke halaman administrator dengan memasukkan username dan password.

Halaman Login Administrator Joomla

- Klik menu Content > Article Manager.

Menu Content > Article Manager

- Setelah masuk di halaman Article Manager, pilih salah satu artikel yang ingin diberi highlight.

Pilih artikel pada halaman Article Manager

- Di halaman Article: [ Edit ], letakkan kursor pada alinea teks yang akan diberi highlight (misalnya kursor diletakkan pada paragraf pertama).

- Kemudian klik ikon Edit CSS Style.

Edit CSS Style Joomla

- Pada jendela Edit CSS Style, aktifkan tab Background.

Edit CSS Style > tab Background

- Masukkan alamat link path gambar ke dalam kolom Background image.

kolom Background image

- Pada kolom Attachment pilih Fixed.

Kolom Attachment > fixed

- Tekan tombol Update dan Selesai.

Demikian tutorial singkat tentang Cara Highlight Teks dengan Gambar di Joomla dan semoga bermanfaat. Jika anda masih bingung dengan Cara Highlight Teks dengan Gambar di Joomla, silahkan tinggalkan komentar anda pada kolom komentar yang telah disediakan, terima kasih...:)

No comments:

Post a Comment

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...